Minggu, 28 November 2010

Bawang Putih Mampu Menghambat Sel-sel Kanker

Siapa sih yang g kenal sama bawang putih, bawang putih  biasanya di buat bumbu masak. Tetapi manfaatnya bukan cuma itu saja kawan, ternyata bawang putih juga bisa menghambat pertumbuhan sel-sel kanker. Lho kok bisa?


Dari yang saja baca dari beberapa blog, disitu di tulis begini kawan. Salah satu khasiat bawang putih yang belakangan ini menjadi topik pembahasan dan penelitian adalah kemampuannya mencegah sel-sel tumor atau kanker. Hingga kini, penyakit kanker memang masih menghantui manusia. Penyakit ini merenggut 30 persen dari sekitar 7 juta kematian di dunia setiap tahun. Sir Richard Dool, ahli kanker terkemuka dari Inggris, mengatakan, timbulnya kanker sebenarnya bisa dikurangi sampai 60 persen, jika orang gemar mengonsumsi makanan alamiah dan berhenti merokok.